Selasa, 22 Maret 2011

being alone

Sendiri
Seringkali kita merasa jengah dengan kesendirian. Menakutkan untuk menjadi sendiri. Berada di rumah sendirian, pergi ke suatu tempat sendirian atau sendiri tidak punya pacar :P



Memang manusia adalah mahluk sosial, memerlukan kehadiran orang lain dalam hidupnya. Entah teman, saudara, orang tua, relasi kerja, pacar dan lain-lain. Kehadiran mereka membuat hidup seorang individu berarti. Namun seringkali kita dihadapkan pada kondisi sendiri. Jauh dari orang-orang yang biasanya berada di sekitar kita. Misalnya putus dari pacar, pergi merantau di tempat baru, di rumah sendirian dan sebagainya. Syukurilah, karena dengan kesendirian itu kita bisa mengenal diri kita sendiri, jauh lebih mengenal daripada sebelumnya. Karena waktu yang kita miliki hanya untuk kita sendiri yang biasanya kita bagi untuk orang lain. Tidak ada yang salah dengan sendiri itu. Bukan berarti terlena dengan kesendirian dan enggan untuk beranjak dari situ, tetapi memanfaatkan kesendirian itu untuk mengenal diri kita sendiri.

Ayahku bilang, jangan takut untuk sendiri, setiap fase kehidupan manusia akan mengalami apa yang disebut dengan sendiri itu. Kamu lahir sendirian dan meninggal pun akan sendirian.

Pernah ketika aku menginjak tahun ketiga kuliah, aku perlu mencari bahan untuk tugas kelompok dan kebetulan aku harus pergi sendiri karena yang lain mempunyai tugas lainnya. Aku harus pergi ke daerah malioboro ke toko Liman untuk membeli bahan plastic. Awalnya aku malas pergi sendiri. Ke malioboro lagi, jauh dan ramai. Sesampainya disana, aku parkir agak jauh, aku berjalan-jalan sendiri di emperan toko dan kutemukan hal-hal menarik. Aku bebas berhenti dan melihat-lihat, masuk ke toko yang aku suka. Aku berjalan dengan kecepatan yang aku suka, heemmm…ternyata pergi sendiri juga tidak masalah. Setelah puas melihat-lihat dengan kacamataku sendiri, aku masuk ke toko Liman dan membeli apa yang diperlukan kemudian pulang.
Dan sekarang dengan kondisiku yang sendiri, jauh dari orangtua, single dan memulai di tempat baru, aku mencoba untuk menikmati kesendiriank sebagai salah satu fase hidupku. Bahagia dan senang sebelum memasuki fase berikutnya
Cheers :D


Tidak ada komentar:

Posting Komentar